Minggu, tanggal 20 Oktober 2024, Siti Fatmawati Hafid selaku Ketua Kementerian Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Sekaligus Ketua Pelaksana Seminar Nasional Public Speaking saat dikonfirmasi tim media dan informasi STAIRUA Sampang menyatakan bahwa Pelaksanaan Seminar Nasional Public Speaking akan dilaksanakan pada tanggal 21 Oktober 2024 bertempat di Auditorium Muharram STAIRUA Sampang.
Siti Fatmawati Hafid mempertegas bahwa ini merupakan langkah awal bagi Kementerian PSDM mengajak para mahasiswa baik di lingkungan STAIRUA Sampang maupun dari luar kampus STAIRUA Sampang. Tujuan yang ingin dicapai adalah agar supaya mahasiswa STAIRUA Sampang mampu berdaya saing dengan kampus lain dan STAIRUA Sampang mampu mencapai visi dan misi yang dicita-citakan.
Sementara itu, Mr. Ruspandi selaku Presma BEM-PT STAIRUA Sampang sangat mengapresiasi adanya acara seminar tersebut. Sudah lama sebenarnya kegiatan ini mau dilaksanakan namun masih ada kendala administrasi karena STAIRUA Sampang dalam administrasi sangat disiplin artinya kami dalam melaksanakan kegiatan harus mengajukan proposal kegiatan kepada Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, nantinya kalau sudah disposisi baru kegiatan ini dilaksanakan.
Selain itu, M. Lutfi EL Rozi, M.H (Wakil Ketua III) menyambut dengan respon positif dan penuh semangat karena acara tersebut merupakan peningkatan mutu bagi perguruan tinggi khususnya STAIRUA Sampang.